Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A
Grid.ID - Super model Gigi Hadid dikabarkan tengah hamil.
Meski berada dalam hubungan putus-nyambung sejak 2015, Zayn Malik dan Gigi Hadid kembali mesra di akhir tahun 2019.
Namun, Gigi baru mengonfirmasi kabar tersebut belakangan.
Baca Juga: Gigi Hadid Hamil 20 Minggu, Impiannya Untuk Bangun Keluarga dengan Zayn Terwujud!
Gigi mengunggah potret kebersamaannya dengan Zayn dan Bella Hadid saat ulang tahunnya yang ke-25.
Dan saat ini, Gigi dikabarkan tengah mengandung anak pertamanya bersama mantan personel One Direction itu.
Melansir dari Bazaar, Rabu (29/4/2020), sumber dari keluarga Hadid mengatakan bahwa kehamilan Gigi kini tengah memasuki minggu ke-20.
Seorang sumber orang dalam juga mengonfirmasi hal tersebut pada Entertainmet Tonight.
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | harpersbazaar.com,Entertainment Tonight |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |