Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Kabar gembira datang untuk umat muslim di seluruh dunia.
Pasalnya Arab Saudi baru-baru ini dikabarkan akan segera membuka kembali akses dua tempat paling suci bagi umat muslim dunia, yakni Masjdil Haram dan Masjid Nabawai.
Seperti diinformasikan dari Antaranews sebelumnya, mengutip dari stasiun TV Al-Ekhbariyah, disebutkan bahwa dua tempat tersebut telah ditutup sejak beberapa waktu lalu.
Bertepatan dengan adanya wabah pandemi corona, Masjidil Haram dan Masjid Nabawi telah ditutup untuk umum dalam waktu yang tak ditentukan.
Mulanya Masjidil Haram di Mekah dan Masjid Nabawi yang berada di Madinah itu, ditutup untuk sterilisasi wilayah akibat pandemi corona.
Akhirnya Arab Saudi pun menutup dua lokasi tersebut untuk jamaah asing dan wisatawan dari sekitar 25 negara guna membendung penyebaran covid-19 yang semakin meluas.
Namun informasi terkini yang dikutip Grid.ID dari Twitter Haramain pada Kamis (30/4/2020), aktivitas di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi akan segera dibuka kembali.
Diumumkan melalui media Twitter, presiden Masjidil Haram dan Masjid Nabawi Sheikh Abdul Rahman Al-Sudais menyebutkan adanya kabar gembira tersebut.
"Saya membawa kabar baik kepada Muslim dunia bahwa aktivitas ibadah di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi segera normal kembali," ujarnya di akun Twitter Haramain.
Source | : | Twitter,Antaranews |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |