Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Artis peran Chand Kelvin ikuti Imbauan pemerintah untuk tidak keluar rumah, demi terhindar dari virus corona atau covid-19.
Bulan Ramadan 2020 pun dijalani Chand Kelvin tak sama seperti tahun-tahun sebelumnya.
Buka puasa dan sahur bersama kerabat, akhirnya tidak bisa dilakukan Chand Kelvin sekarang.
Baca Juga: Jalani Ibadah di Rumah, Chand Kelvin: Tidak Mengurangi Kekhusyukan
Menurut Chand Kelvin, bukan hanya ia yang merasakan hal serupa.
Ya, dunia pun telah memberlakukan aturan yang sama dengan pemerintah Indonesia.
"Mungkin dari kita bisa buka bersama, kita sahur bareng-bareng, kita juga ada acara di persyutingan biasanya," kata Chand Kelvin saat dihubungi awak media, Rabu (29/4/2020).
"Cuma kali ini semuanya tertunda, semua tertahan, dan itu juga saya rasa tidak hanya para entertainer doang yang kena tapi semua profesi kayaknya kena ya," sambungnya.
Daripada harus menyesali itu semua, pria berusia 35 tahun ini lebih berfikir positif.
Ia bersyukur kini lebih bisa jalani ibadah bersama keluarga di rumah.
Padahal Telan Biaya Fantastis, Rumah Mewah Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Alami Kebocoran, Begini Kondisinya Sekarang
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Okki Margaretha |