Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A
Grid.ID - Ramadhan 2020 terasa berbeda bagi seluruh umat muslim di dunia.
Pandemi Covid-19 membuat beberapa ibadah dan perayaan Ramadhan 2020 tidak bisa dilakukan bersama.
Namun, siapa sangka pandemi di tahun ini bisa memberi orang tua lebih banyak waktu bersama anak-anak mereka di bulan Ramadhan 2020.
Anak-anak belajar dari apa yang mereka lihat dan dengar dari lingkungan mereka, terutama orang tua.
Dan pada Ramadhan ini, melibatkan anak-anak mereka untuk urusan dapur mungkin menjadi pilihan menarik.
Hal ini juga dapat merangsang minat anak-anak di dapur loh.
Dapur bisa menjadi tempat belajar untuk anak-anak.
Ini karena anak-anak dapat melibatkan semua indera mereka, dari menyentuh, merasa, mencicipi, mencium, dan melihat.
Pengalaman di dapur tentu dapat menjadi bermakna apalagi dilakukan bersama orang tua mereka.
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | arabnews.com |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Deshinta Nindya A |