Grid.ID - Sejauh ini virus corona diyakini berasal dari hewan kelelawar, hal itu sesuai dengan penjelasan Tiongkok sebagai negara yang pertama mengalami pandemi ini.
Namun, di sisi lain banyak negara meragukan pernyataan Tiongkok, karena tidak menjelaskan secara rinci bagaimana bisa kelelawar menjadi penyebab virus corona.
Tuduhan itupun menyebabkan berbagai spekulasi muncul, seperti ada dugaan virus itu meloloskan diri dari laboratorium Wuhan.
Tetapi China dengan tegas membantah tuduhan itu, dan hingga kini mereka bersikeras tidak mengakui bahwa virus itu berasal dari laboratoirum di Wuhan.
Sementara itu, Inggris dan Amerika, bersikeras melakukan penyelidikan terkait penyebaran virus corona.
Mereka juga tidak mengesampingkan tuduhan bahwa virus itu kemungkinan besar lolos dari laboratorium Wuhan.
Bahkan dalam laporan terbaru, seperti dikutip dari Daily Star pada Jumat (1/5/20), Presiden AS Donald Trump, mengatakan bahwa mereka sudah mengantongi bukti.
Donald Trump mengatakan, pada Jumat (1/5) bahwa ia telah melihat bukti, virus corona berasal dari laboratorium di China.
Sosok ini Syok Lihat Penampilan Ammar Zoni di Penjara, Makin Ganteng Seperti Saat Masih Jadi Artis
Source | : | Intisari Online |
Penulis | : | Afif Khoirul M |
Editor | : | Intisari Online |