Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Beberapa waktu lalu, Via Vallen mengaku sempat dirundung kesedihan hingga mengalami depresi.
Tak pernah terbuka tentang masalahnya kepada orang lain membuat Via Vallen berada dalam posisi terpuruk saat netizen banyak yang menyerangnya.
Hal ini diceritakan Via Vallen pada Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dalam acara Okay Boss di kanal Youtube Trans 7 Official.
“(Suka kepikiran tapi) keseringan disimpan.”
“Disimpan. Tapi akhirnya gara-gara nyimpen itu sampe beberapa bulan yang lalu itu aku sempet di posisi yang depresi, tapi untungnya depresi ringan,” kata Via dikutip Grid.ID, Jumat (8/5/2020).
Baca Juga: Dikabarkan Akan Pensiun dari Dunia Tarik Suara, Via Vallen Beri Klarifikasi
Via memberikan alasan bahwa dirinya tak kuat mengadapi bully dari netizen.
Merasa tak merugikan siapapun, Via pun tak habis pikir dengan kelakuan para netizen.
“(Ya aku depresi) karena gak kuat.”
“Maksudnya aku ngerasa ‘kenapa sih kok banyak pihak yang gak suka sama aku? Kok banyak yang musuhin?’ padahal aku juga gak ngerugiin mereka dan gak ngapa-ngapain,” tutur Via.
Menurut Via, serangan perundungan yang ditujukan padanya sangat beragam.
Mulai dari karier, bentuk tubuh, hingaa urusan pribadi dan keluarga selalu diseretnya.
Akan tetapi saat sempat berhenti dan tak produktif karena bully dari netizen, semakin ke sini Via mengaku semakin lebih dewasa.
“Dari (bully) situ akhirnya aku berhenti sempet gak produktif lagi, sama sekali gak produktif.”
“Tapi pas aku udah berhenti lama, aku mikir, ‘ah ngapain juga aku ngdengerin mereka, yo wis lah gak ngurus’,” tutup pelantun ‘Meraih Bintang’ ini.
(*)
Jennifer Coppen Akui Berat Badannya Turun hingga Pernah Terpikir Ingin Mengakhiri Hidup Sepeninggal Dali Wassink: Terlintas di Otakku
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |