Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto
Grid.ID - Seorang begal motor berinisial MB (36) tewas dihajar massa saat menjalankan aksinya pada Jumat (08/05/2020) dini hari.
Kejadian ini berawal saat MB hendak membegal motor seorang pemuda bernama Raka (20) di Kampung Cicentang, Rawa Buntu, Serpong, Kota Tangerang Selatan.
Dijelaskan Kapolsek Serpong AKP Supriyanto, tersangka langsung datang menghampiri Raka yang duduk seorang diri di atas motor.
Tersangka langsung mengancam akan membacok korban jika tidak menyerahkan kunci motornya.
"Korban yang merasa terancam langsung berteriak meminta tolong," terang Supriyanto seperti yang dikutip dari Wartakotalive.com.
Mendengar teriakan korban, warga langsung berdatangan dan mengepung tersangka.
"Kemudian tersangka diamankan warga sekitar dan dihakimi," sambung Supriyanto.
Melihat tersangka dalam kondisi parah, warga langsung menyerahkankannya ke Polsek Serpong sebelum dibawa ke RS Kabupaten Tangerang.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | Kompas.com,Wartakotalive.com |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |