Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Paranormal sekaligus presenter Roy Kiyoshi baru saja diamankan pihak kepolisian akibat tersandung kasus penyalahgunaan narkoba.
Kuasa Hukum Roy Kiyoshi, Henry Indraguna, mengungkapkan bahwa kliennya tersebut makin tertekan semenjak ditahan.
Salah satu hal yang membuat Roy Kiyoshi sangat depresi adalah perundungan yang dilakukan oleh warganet.
"Yang paling parah lagi di bully nitizen ini, itu buat dia sangat stres sekali," ungkap Henry Indraguna saat dikutip Grid.ID melalui siaran live Rumpi Trans Tv, Sejin (11/5/2020).
Pasalnya, netizen jadi meragukan keahlian Roy Kiyoshi sebagai anak indigo yang bisa meramal masa depan.
Padahal orang tak tahu yang sebenarnya, bahwa sebagai anak indigo, Roy Kiyoshi justru tak bisa membaca masa depan dirinya sendiri.
"Statement itu, dia bisa meramal orang lain tapi tidak bisa meramal diri sendiri."
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Rumpi Trans TV |
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |