Grid.ID - Belum lama ini perang saling tutup jalan antar warga 2 desa di Sumberpucung, Malang viral di media sosial.
Perang saling tutup jalan antar warga 2 desa di Sumberpucung ini viral di medial sosial lantaran alasan yang melatarbelakangi kejadian sungguh sepele.
Terlebih lagi aksi perang saling tutup jalan antar 2 desa yang viral ini sampai membuat aparat kecamatan Sumberpucung ikut turun tangan.
Dilansir dari Kompas.com dan Tribun Jatim, Senin (11/5/2020) kejadian perang saling tutup jalan ini pertama kali diketahui dari postingan foto yang viral di media sosial.
Dalam foto yang beredar luas di media sosial ini terlihat sejumlah warga tengah sibuk menutup jalan.
Sejumlah warga dalam foto tersebut tengah sibuk membangun sebuah dinding tembok dari batako cor.
Razman Sebut Berkas Perkara Vadel Badjideh Segera Dilimpahkan ke Kejaksaan Sebelum Lebaran