Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Setelah ditangkap atas kasus penyalahgunaan narkoba, hasil tes urine Roy Kiyoshi pun diuji dan hasilnya adalah positif benzo.
Obat tersebut merupakan obat penenang yang digunakan untuk membantu dalam menenangkan pikiran dan melemaskan otot-otot.
Digunakan dalam kondisi gangguan kecemasan, panik, obat oenenang sebelum operasi, insomnia, otot tegang, kejang, sindrom ketergantungan alkohol.
Kuasa Hukum Roy Kiyoshi, Henry Indraguna mengungkapkan bahwa kliennya tersebut bukan pecandu narkoba seperti yang disangka orang-orang.
"Jadi gini, kronologinya Roy itu sakit sebenarnya."
"Masyarakat, netizen, harus tahu bahwa Roy itu bukan pecandu, pengguna yang untuk euforia, happy-happy, bukan. Dia sakit," ungkap Kuasa Hukum Roy Kiyoshi, Henry Indraguna, saat dikutip Grid.ID melalui siaran live televiai Rumpi Trans TV, Senin (11/5/2020).
Oleh karena itu, Henry Indraguna berencana mengajukan assesment agar Roy Kiyoshi direhabilitasi.
Source | : | Rumpi Trans TV |
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Nesiana |