Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Sebagai anak sulung dari Anang Hermansyah dan Krisdayanti, Aurel nampaknya sangat memahami bagaimana perjalanan rumah tangga orangtuanya.
Bahkan Aurel Hermansyah pun sangat memahami bagaimana perpisahan yang sempat terjadi di antara kedua orangtuanya kala itu.
Seperti dikutip dari Grid.ID sebelumnya, Aurel Hermansyah dikabarkan menangkap basah ibunya yang memiliki hubungan dengan pengusaha asal Timor Leste itu.
Kandasnya hubungan Krisdayanti dengan Anang Hermasyah akhirnya membuat Aurel Hermansyah sempat membenci ibu kandungnya itu.
Alhasil, Aurel Hermansyah dan adiknya memutuskan untuk hidup dan memilih tinggal bersama ayahnya, Anang Hermansyah.
Setelah permasalahan rumah tangga kedua orang tuanya berlalu.
Aurel Hermansyah akhirnya kembali menjadi saksi atas kisah dan kasih ayahnya bertemu dengan Ashanty.
Ya, wanita yang kini menjadi ibu sambungnya itu, akhirnya telah membuat sang ayah dan keluarganya hidup bahagia.
Bersama Ashanty, Aurel Hermansyah mengaku sangat bahagia lantaran ibu sambungnya itu bersedia menerima kelebihan dan kekurangan ayahnya.
Bukan Mobil Mewah, Ayu Ting Ting Pamer Skill Naik Motor di Komplek Gang Sempit, Aksinya Curi Perhatian
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nurul Nareswari |