Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto
Grid.ID - Warga Dusun Tambak Pancasan, Desa Gemblengan, Kecamatan Kalikotes, Kabupaten Klaten, dihebohkan dengan penemuan pria tua gantung diri.
Mayat pria tersebut pertama kali ditemukan pada Selasa (12/05/2020) sekira pukul 06.30 WIB oleh salah seorang warga yang tengah melintas.
Saat itu, warga menemukan mayatr pria tua tersebut masih dengan selang kesehatan menempel di bagian alat vitalnya.
Kejadian ini pun langsung dilaporkan Kades Gemblengan, Waloya, ke pihak berwajib.
Kasat Reskrim Polres Klaten AKP Andriyansyah Rihats Hasibuan mengungkapkan, pria yang gantung diri di pohon tersebut bukan warga Klaten.
Lebih lanjut, dijelaskan Andriyansyah, pria tersebut ternyata adalah warga Karanganyar yang sedang menjalani perawatan di RSI Klaten.
"Pria tua tersebut berinisial HM berusia 54 tahun, meruoakan warga Karangpandan, Kabupaten Karanganyar," ucapnya seperti yang dikutip dari Tribun Solo.
Berdasarkan keterangan anak korban, sebelum ditemukan tewas ternyata pria tua tersebut sempat melarikan diri dari rumah sakit tempatnya dirawat karena komplikasi penyakit.
"Berdasarkan laporan dari anak korban, sebelum ditemukan korban melarikan diri dari rumah sakit di Klaten,"
"Ia kabur dari rumah sakit karena dirinya tidak sembuh-sembuh," kata Andriyansyah lebih lanjut.
Kejadian Lain
Sebagai tambahan informasi. kasus gantung diri di tengah bulan Ramadan bukan kali ini saja terjadi.
Sebelumnya, seperti yang dilansir dari Kompas.com, seorang pria di Tasikmalaya juga ditemukan tewas gantung diri.
Pria 30 tahun berinisial OP ditemukan tewas dengan posisi terduduk di dipan dengan leher terjerat tali plastik yang diikat ke langit-langit.
Sebelum nekat mengakhiri hidupnya pada Sabtu (09/05/2020) dini hari itu, korban sempat terlibat cekcok dengan istrinya karena diduga selingkuh.
(*)
Anaknya Pergoki Suami Selingkuh di Rumah Saat Ia Pergi Umroh, Selebgram Ini Akhirnya Usir Meski Belum Cerai: Temenin Tuh Pacar Lu
Source | : | Kompas.com,tribunnews |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Nurul Nareswari |