Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto
Grid.ID - Mungkin tak banyak yang tahu dengan band asal Korea satu ini.
Pasalnya, ONEWE memang sempat beberapa kali berganti nama ketika pindah agensi.
Band beraliran rock-alternative awalnya dikenal dengan MAS 0094 dan memulai debutnya di bawah agensi Modern Music pada 2015 silam.
Namun setelah merilis dua mini albumnya, kelima member ONEWE memutuskan untuk berpindah agensi.
Pada 2017, mereka pindah ke agensi RBW dan berganti nama menjadi MAS.
Namun kemudian oleh pihak agensi mereka didebutkan kembali pada 13 Mei 2019 lalu dengan nama ONEWE.
Baca Juga: Berkah Comeback Formasi Lengkap, Oh My Girl Bawa Pulang Piala Keenam di The Show!
Dan tepat pada hari ini, Rabu (13/05/2020), mereka merayakan anniversary pertamanya sejak debut dengan nama ONEWE.
Melalui akun Twitter mereka @official_ONEWE, mereka mengucapkan terima kasih atas dukungan yang selalu diberikan penggemar.
Anti Hedon, Sederhananya Putra Inul Daratista, Rela Jajan Sehari Cuma Segini Walau Sang Ibu Bergelimang Harta
Source | : | |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |