Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Aktor Korea pemain drama Chicago Typewriter, Park Ji Hoon, menghembuskan napas terakhirnya, Senin (11/5/2020).
Dikutip Grid.ID melalui Tribunnewsmaker.com, penyebab wafatnya aktor berusia 31 tahun ini dikarenakan kanker perut.
Kabar duka ini disampaikan dan umumkan langsung oleh pihak keluarga lewat akun media sosial Instagram milik Park Ji Hoon, @cocohuni_.
Baca Juga: Teaser Debut Dirilis, Kecantikan Dita Karang Idol K-Pop Asal Indonesia Bikin Geger Netizen!
Pada akun tersebut, pihak keluarga memposting foto karangan bunga berwarna putih dan kuning.
Di mana dalam postingan tersebut, disampaikan pula caption bertuliskan bahasa Korea yang berisi ucapan terima kasih kepada semua orang yang selalu memberikan semangat kepada Park Ji Hoon.
"Kami sangat berterima kasih kepada semua yang mengirimkan dorongan dan semangat."
"Bahkan di tengah wabah Covid-19," tulis pihak keluarga saat dikutip melalui akun intagram @cocohuni_ Jumat (15/5/2020).
Kronologi Siswa SMA Ditendang Polisi sampai Tewas, Harapannya untuk Jadi Anggota TNI Pupus
Source | : | Instagram,Tribunnews Maker |
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |