Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Salmafina Sunan tampaknya tak peduli dengan komentar pedas yang kerap diarahkan netizen kepadanya.
Menurut Salmafina, selama ini dia selalu memperlihatkan jati dirinya.
"Itulah gue apa adanya, enggak mau pura-pura jadi seseorang yang bukan gue. Pura-pura itu enggak enak banget," ujar Salmafina Sunan dalam Insta Storiesnya seperti dikutip Grid.ID, Minggu (17/5/2020).
Putri pengacara Sunan Kalijaga itu pun mengatakan jika sikapnya itu tak jarang menuai hujatan dari netizen.
Namun Salma selalu menerima perlakuan tak menyenangkan dari para netizen terkait keputusannya.
"Dan dengan semua keputusan besar yang gue ambil di atas datang konsekuensi yang besar pula. Contohnya dihujat netizen, dikritik, banyak haters yang harus gue telen, gue terima,"
Janda Taqy Malik ini mengatakan jika lebih baik menjadi diri sendiri dibanding berpura-pura untuk mencari simpati masyarakat
"Gue lebuh baik hidup enggak banyak yang suka dibanding pura-pura jadi orang lain. Pun gue selalu berusaha untuk menjadi lebih bauk setiap harinya," tutup Salmafina Sunan.
Salmafina Sunan kerap menuai kontroversi di kalangan masyarakat.
Mulai dari pernikahan singkatnya dengan Taqy Malik hingga memutuskan untuk melepas hijab.
Beberapa bulan setelah melepas hijabnya, diketahui bahwa Salmafina sudah berpindah agama. (*)
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek
Source | : | |
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nurul Nareswari |