Grid.ID – Nama komedian Dede Sunandar tentu tak asing lagi di telinga penikmat hiburan Tanah Air.
Berkat aksi kocaknya yang mengundang tawa, Dede Sunandar seketika mencuri hati penonton.
Siapa menyangka, sebelum terkenal Dede Sunandar pernah mengecap hidup nelangsa.
Melansir Grid.ID, Dede menceritakan awal perjalanan kariernya sebagai petugas kebersihan.
"Saya kerja cleaning service juga pertamanya nggak ditaruh di studio pak. Di halaman doang, nyiapin parkiran dan nggak pernah masuk ke studio.
Nah pas ada acara luar, itu acara lemburan. Dapetlah saya di bagian studio OVJ, OKB, Hitam Putih, Beauty and Aziz. Nah kebetulan saya sering bercanda sama kreatif di sana," kisahnya kepada Grid.ID pada 30 Agustus 2019.
Meski sempat laris manis diundang ke berbagai acara TV, Dede Sunandar kini justru sepi tawaran syuting gara-gara pandemi corona yang menghantam Tanah Air.
"Terakhir (syuting) pas di Ini Talkshow, Aa (Raffi Ahmad) masuk, Dede keluar," kata Dede dalam obrolannya bersama Raffi Ahmad dilansir dari YouTube Rans Entertainment, Minggu (17/5/2020) lalu.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | GridStar.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |