Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Anak semata wayang Inul Daratista, Yusuf Ivander Damares tengah merayakan pertambahan usianya.
Tepat di tanggal 19 Mei ini, Ivander genap memasuki usia 11 tahun.
Ya, tak lama lagi akan akan segera memasuki usia remaja, Inul Daratista pun tak lupa medoakan buah hatinya itu.
Melalui unggahan di Instagramnya pada Selasa (19/5/2020), Inul Daratista terlihat tengah membuatkan kejutan spesial untuk putranya itu.
Sebuah kue tart yang dihias dengan buah chery dan coklat tersaji cantik melalui tangan Inul Daratista.
Dibuat secara khusus dan special, istri Adam Susesno itu tak lupa memanjatkan doa dan harapan untuk putranya.
Di usianya yang genap menginjak 11 tahun itu, Inul berdoa penuh berharap agar sang putra tumbuh menjadi laki-laki hebat.
"Tumbuhlah besar jd lelaki hebat, jadilah lelaki pelindung dan pria berhati emas, mandiri,dermawan dan sholeh," ujarnya.
Pedangdut yang dikenal dengan goyang ngebornya itu juga berharap agar anaknya kelak dapat membaggakan orang tua dan membahagiakan orang-orang di sekitarnya.
"Jadilah lelaki yg jd kebanggaanku dan papamu, jdlah anak yg membuat smua org senang jika di sampingmu," tuturnya.
Tak hanya tumbuh menjadi pria tampan dan mapan, namun Inul Daratista juga berharap agar anaknya memiliki hati yang baik.
"Jadilah pria tampan bukan wajahmu tapi hati dan pikiranmu. Jadilah pria sederhana meski kelak kau jd org terpandang dan berduit," ungkapnya.
Dalam proses meuju dewasa, Inul Daratista juga berharap semoga anaknya menjadi imam dapat membina generasi penerusnya dengan baik.
"Jadilah imam yg bener utk keluargamu kelak,semoga hidupmu makmur bahagia, semoga usiamu panjg hingga bs menikmati masa tua dan melihat keturunanmu melanjutkan generasimu," ungkapnya.
Sebagai titipan dan tanggung jawab yang diberikan Allah SWT, Inul menyadar bahwa apa yang dilakukan untuk anaknya belum dapat dilakukan dengan maksimal.
Oleh karenanya di pertambahan usia sang putra Inul pun berusaha mendoakan agar sang buah hati tumbuh dengan baik dan penuh kasih.
"Anakku... engkau titipan Allah utk kami. Maafkan jika dlm perjalanan selama bersama kami ada yg kurang berkenan di hatimu. Yaumul milad anandaku ,"pungkas Inul.
(*)
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Source | : | |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |