Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto
Grid.ID - Akhir-akhir ini publik dikejutkan dengan wacana pemerintah untuk melonggarkan aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
Aturan PSBB yang semula disahkan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona atau covid-19 tiba-tiba dikabarkan hendak dilonggarkan.
Padahal, hingga kini belum terlihat penurunan angka kasus Covid-19 yang cukup signifikan.
Publik pun menduga, pemerintah mulai tak sabar menggenjot perekonomian yang melemah karena pembatasan aktivitas sesuai aturan PSBB.
Presiden Joko Widodo dengan suara lantang saat menggelar rapat terbatas di Istana Merdeka pada Senin (18/05/2020) mengatakan, pihaknya masih dalam tahap pengkajian.
"Saya tegaskan, belum ada kebijakan pelonggaran PSBB," katanya, seperti yang dikutip Grid.ID dari Tribun Jakarta.
Meski begitu, Jokowi meminta masyarakat untuk bersiap.
Pasalnya, kini pemerintah sedang mengkaji pemulihan situasi kondisi ekonomi di tengah pandemi Covid-19.
"Pemerintah sedang mengkaji skenario beberapa tahap yang akan diputuskan apabila telah ditentukan periode terbaik bagi masyarakat untuk kembali produktif namun tetap man dari Covid-19," jelasnya.
Hal ini ditegaskan juga oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy.
Dikatakan olehnya, cepat atau lambat masyarakat akan dihadapkan dengan kondisi normal yang baru di mana mereka akan dapat beraktivitas seperti biasa dengan tetap menjalankan protokol kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19.
"Bapak Presiden menekankan pentingnya kita harus bersiap siaga untuk menghadapi era normal baru, kehidupan normal baru,"
"Di mana kita akan berada dalam situasi yang beda dengan normal sebelumnya," katanya seperti yang dikutip dari Kompas.com.
Namun begitu, Mahadjir masih belum dapat memastikan kapan keadaan ini mulai berlaku karena pemerintah masih membahasnya dalam rapat.
"Untuk itu, kemudian Bapak Presiden telah menetapkan perlunya ada kajian yang cermat dan terukur, dan melibatkan banyak pihak untuk mempersiapkan tahapan-tahapan pengurangan PSBB," pungkasnya.
(*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Source | : | Kompas.com,Tribun Jakarta |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Deshinta Nindya A |