Usai ditangkap polisi, sosok tersangka pun perlahan terkuak.
Dilansir dari Tribunnews.com, di desanya, MS dikenal sebagai pribadi yang jarang bergaul dengan tetangganya.
Ia pun jarang keluar rumah.
Baca Juga: Akhirnya Terungkap Alasan Syahrini Tinggalkan Anang Hermansyah di Masa Lalu
MS sendiri disebut masih berstatus lajang. Ia tinggal dengan saudaranya di rumah peninggalan almarhum orangtuanya.
MS juga diketahui mengelola sebuah toko kelontong dari modal saudaranya.
"Kesehariannya jaga toko itu," kata Supriyono, Kepala Desa Selorejo.
Sang kepala desa menyebut bahwa MS termasuk salah satu warganya yang memiliki ekonomi lemah.
Bahkan pihak desa sempat mengusulkan MS sebagai salah satu warga penerima bantuan sosial terdampak covid-19.
"Dari sisi ekonomi termasuk ekonomi lemah," ujar dia.
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Source | : | Kompas.com,Tribun Wow |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Deshinta Nindya A |