Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Masih parno dengan virus Covid-19, Prilly Latuconsina mengaku belum berani banyak beraktivitas di luar rumah.
Termasuk untuk urusan pekerjaan, Prilly Latuconsina memutuskan lebih selektif dalam mengambil tawaran.
"Sebenernya masih milih-milih sih, ya. Walaupun udah ada imbauan new normal atau udah ada beberapa tempat yang buka," ujar Prilly Latuconsina seperti Grid.ID kutip dari YouTube MOP Channel, Sabtu (30/5/2020).
Baca Juga: Sambut New Normal, Prilly Latuconsina Akui Jadi Parnoan dan Pilah-pilih Job
Bukan tanpa alasan, lanjut Prilly, tindakannya memilih-milih pekerjaan itu merupakan sebuah bentuk kewaspadaannya terhadap kondisi pandemi.
"Tapi aku orangnya parnoan dan aku emang memilih untuk lebih waspada aja sih sama pandemi ini," sambungnya.
Salah satu cara yang dilakukan Prilly yakni dengan memberi jarak pada setiap pekerjaan yang harus dipenuhinya.
"Walaupun aku udah keluar tapi pilih-pilih kayak misalnya sehari satu (tempat) terus ntar jarak lagi seminggu baru satu lagi".
"Belum berani kerja setiap hari," tuturnya.
Saking takutnya akan virus Covid-19, aktris 23 tahun ini selalu membawa perlengkapan kebersihan setiap harus keluar dari rumah.
"Aku masih yang agak-agak parnoan," tukas mantan kekasih aktor Maxime Bouttier itu.
"Ke mana-mana semuanya dibawa tuh ada semprotan disinfektan, ada hand sanitizer berapa menit sekali (dipakai), masker," katanya lagi.
Meski demikian, Prilly belum bisa memastikan sampai kapan dirinya akan terus menerapkan pola pekerjaan seperti yang dijalaninya saat ini.
Baca Juga: Dijuluki Pelakor Dalam Hubungan Endy Arfian, Prilly Latuconsina Justru Terbahak-bahak
Pasalnya sudah ada beberapa pekerjaan yang harus dikejar olehnya.
"Tapi ya gak tahu ke depannya gimana karena ada beberapa jadwal juga yang nunggu," tandas pemain film 'Danur: I Can See Ghost' ini.
(*)
Kronologi Miris Siswa SD Duduk di Lantai Gara-gara Nunggak SPP, Tunggu Dana BOS dan KIP Cair
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Deshinta Nindya A |