Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A
Grid.ID - Salah satu personel band Korea Selatan, Jae Day6 buat para penggemarnya bangga.
Pasalnya, basis dari Day6 ini sumbangkan sebagian uangnya untuk permasalahan rasisme yang tengah terjadi di Amerika.
Jae dikabarkan menyumbang sebesar US$1.000.
Jumlah ini setara dengan Rp 14,6 juta bila dirupiahkan.
Donasi ini diberikan Jae DAY6 untuk menunjukkan dukungan pada gerakan #BlackLivesMatter.
Belakangan ini, kekerasan pada orang Amerika-Afrika oleh polisi setempat telah memicu protes di seluruh Amerika.
Para pengunjuk rasa, baik damai atau tidak, ditangkap oleh polisi secara massal.
Hal ini memicu berbagai penggalangan dana untuk menyelamatkan para pengunjuk rasa.
Salah satunya adalah Dana Kebebasan Minnesota.
Dana Kebebasan Minnesota adalah sebuah organisasi nirlaba berbasis komunitas yang memerangi bahaya penahanan dengan membayar jaminan bagi individu berpenghasilan rendah yang tidak mampu membayarnya.
Dilansir dari akun Twitternya, Jae menyumbangkan 1.000 USD ke Dana Kebebasan Minnesota, menunjukkan dukungannya untuk gerakan itu.
https://t.co/cvqYpN7BfF pic.twitter.com/kRjMsOtqXl
— Day6 Jae (@Jae_Day6) May 31, 2020
Musisi berkebangsaan Argentina itu juga menyertakan link di mana para penggemarnya bisa ikut menyumbang untuk masalah ini.
Melihat apa yang dilakukan sang idola, para penggemar pun ramai-ramai membuat para fans ramai-ramai memuji apa yang dilakukan Jae tersebut.
"Aku mendukung orang yang tepat," tulis @_jjolee.
"Aku bangga menjadi penggemarmu," timpal @An_usually.
"Jae, kupikir malaikat sekarang kebingungan semenjak kamu melakukan banyak aksi baik dan mereka tidak memiliki cukup kertas untuk menuliskannya," tulis @caleridula.
Wah, bagaimana menurutmu?
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Nurul Nareswari |