Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Baru-baru ini, pemerintah gencar menggaungkan strategi baru untuk mencegah virus corona.
Strategi yang bakal diterapkan pemerintah adalah strategi new normal atau kenormalan baru.
Sontak, strategi itu menuai pro dan kontra dari berbagai pihak lantaran kasus covid-19 belum juga menurun.
Hal itu rupanya juga menjadi perhatian artis Donita.
Namun, Istri Adi Nugroho tersebut tampaknya tengah berusaha untuk membiasakan diri dengan situasi new normal.
Hal itu diketahui dari unggahannya di akun Instagram @donitahubiy pada (02/06/2020).
Dalam unggahan itu, Donita membeberkan cara ia menjaga diri di tengah penerapan new normal.
"Ini adalah my new normal situesyong.. di mana berangkat kerja dengan protokoler kesehatan," tulis sang artis.
Tak tanggung-tanggung, Donita mengaku menyiapkan berbagai peralatan perang untuk mencegah virus corona saat beraktivitas di luar rumah.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Nurul Nareswari |