Grid.ID - Sosok Mayangsari memang tak pernah henti-hentinya menjadi sorotan.
Bagaimana tidak, Mayangsari selama ini lekat dengan image pelakor usai dirinya menikah dengan Bambang Trihatmodjo.
Bahkan saat itu, Mayangsari disebut-sebut telah merebut Bambang dari Halimah sang istri sah.
Kendati demikian, Bambang akhirnya justru jatuh di pelukan Mayangsari dan memutuskan untuk menikah.
Keduanya juga telah dikaruniai seorang anak perempuan bernama Khirani Siti Hartina Trihatmodjo.
Khirani yang kini mulai beranjak dewasa bahkan kerap mencuri perhatian publik.
Ya, meski sang ibu kerap dicap jelek dan dianggap sebagai pelakor baru-baru ini Khirani justru membongkar tabiat sang ibunda yang jarang dilihat publik.
Melansir dari postingan Insta Story yang diunggah pada Sabtu (6/6/2020), Khirani saat itu tengah membuka sesi tanya jawab.
Dan beberapa pertanyaan pun dibalas dan diposting Khirani di media sosialnya.
Pada kesempatan itu, putri Mayangsari mendapatkan tantangan dari follower yang memintanya mendandani sang ibunda.
"Dandanin mama mayang dong," komentar salah satu netizen.
"Nanti ngamuk," balas Khirani namun dengan nada bercanda.
Tak cukup sampai di situ, Khirani juga membongkar tabiat Mayang yang ternyata suka berbicara dengan aksen ngapak.
Aksen ngapak sendiri memang biasanya digunakan oleh masyarakat yang tinggal di daerah Banyumas, Kebumen, Purwokerto, Cilacap, Purbalingga, Brebes, dan Tegal.
"Khi mama kalo di rumah pernah ngomong ngapak ga?" tanya seorang followernya.
"Sering klo brantem kadang ngapak," balas Khirani Trihatmodjo.
Dan ya, seperti yang sudah diketahui Mayangsari memang lahir dan memiliki rumah di Purwokerto.
Sontak saja, aksen ngapak masih bisa dikuasai oleh istri Bambang Trihatmodjo tersebut.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |