Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Putra kedua aktris Andi Soraya, Darren Sterling Emmanuel, bakal menyusul sang kakak, Shawn Adrian Khulafa, kuliah di Kanada, Amerika Utara.
Rencananya, Darren Sterling akan mengambil jurusan forensik psikologi di sebuah perguruan tinggi di Kanada.
Melihat kedua putranya yang sangat antusias dengan pendidikan hingga berkeinginan kuliah di luar negeri, Andi Soraya mengaku salut.
Pemain film 'Dendam Pocong Mupeng' itu bangga lantaran Shawn dan Darren tahu betul dengan apa yang mereka inginkan usai menyelesaikan bangku sekolah.
"Yang aku salut adalah mereka tahu apa yang mereka mau di saat mereka lulus," ujar Andi seperti Grid.ID kutip dari YouTube MOP Channel yang diunggah Sabtu (6/6/2020).
"Banyak orang yang setelah lulus mereka bingung mau pilih jurusan apa. Berarti mereka tidak tahu siapa dirinya," sambungnya.
Bagi Andi, tekad dua putranya yang serius dalam menjalani pendidikan patut diacungi jempol.
"Mereka sudah tahu saya mau di sini, berarti mereka sudah survei, mereka bener-bener udah pelajari, mereka sudah meyakini."
"Luar biasa, berarti dengan pendidikan kalian serius," tuturnya lagi.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Deshinta Nindya A |