Memang saat itu hidupnya belum seperti sekarang ini, mau beli sepatu boots aja harus jual tanah dulu agar bisa tampil fashion di atas panggung.
"Gua pengen banget punya sepatu boots, jual tanah dulu tanpa sepengetahuan gua," ujar Nina Carolina.
Orang tua Mpok Alpa sangat mendukung untuk menjadi seorang biduan hingga rela menjual tanah satu-satunya untuk membelikan sepatu boots Mpo Alpa.
"Emang didukung keluarga banget," ucap Nina Carolina.
Meski saat itu hanya menjadi biduan, Ayah Mpok Alpa sudah menganggap itu pekerjaan artis.
Dan lebih bersyukur lagi karena kini sudah menjadi penyanyi sekaligus pelawak yang selalu wara-wiri di televisi.
"Dia seneng banget kalo gua bisa jadi artis," ujar Nina Carolina.
(*)
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Nurul Nareswari |