Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Rahmawati Kekeyi Putri Cantikka atau Kekeyi dengan Rio Ramadhan menjadi pasangan yang viral dan selalu menjadi sorotan publik.
Namun hubungannya yang penuh kontroversi itu hanya bertahan seumur jagung.
Kekeyi mengunggah pernyataannya pada media sosial jika hubungannya dengan Rio sudah berakhir.
Bahkan sempat menjadi perbincangan saat Kekeyi memberikan video klarifikasi yang menyatakan hubungannya dengan Rio hanyalah settingan.
Namun hubungan keduanya kini tampak baik-baik saja. Bahkan Kekeyi menciptakan lagu Kekeyi Bukan Boneka sebagai ungkapan hatinya saat pertama kali kenal Rio hingga hubungan asmaranya berakhir.
Lagu itu pun berhasil menduduki peringkat 1 youtube mengalahkan Lady Gaga.
Sayangnya, video itu di take down, karena bagian pada reff lagu diduga menjiplak lagu yang dinyanyikan Rinni Wulandari.
Namun, akhirnya video itu muncul lagi dan bisa dinikmati kembali.
Meski sekarang ini hanya sebagai teman, Rio Ramadhan mengungkapkan bahwa dirinya dahulu benar-benar mencintai Kekeyi.
"Jujur masih sayang, tapi kalo cinta udah nggak. Dulu tuh cinta banget," ujar Rio Ramadhan.
Rio mengaku saat ini dirinya belum memiliki pasangan, dan sedang fokus membuat lagu yang dipersembahkan untuk Kekeyi.
Lagu itu dimaksudkan untuk membalas lagu Kekeyi Bukan Boneka.
"Sekarang nggak deket sama siapa-siapa aja. Ini aku lagi pembuatan lagu juga untuk Kekeyi," ucap Rio Ramadhan.
(*)
Source | : | Brownis Trans TV |
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Nurul Nareswari |