Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Baru-baru ini Indikator Politik Indonesia tengah melakukan survei elektabilitas.
Dalam Survei tersebut beberapa nama gubernur disebutkan mengalami kenaikan persentase.
Dibandingkan bulan Februari 2020 lalu, persentase bulan Mei ini nama beberapa Gubernur telah mencuri perhatian.
Mengutip dari Kompas pada Selasa (9/6/2020), survei yang dilakukan pada periode 16-18 Mei itu telah menyasar 1.200 responden.
Dengan margin of error survei kurang lebih 2,9 persen dan tingkat kepercayaan mencapai 95 persen, hasil elektabilitas tersebut menunjukkan nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menjadi sorotan.
Jika pada bulan Februari lalu, Ganjar Pranowo hanya mendapat dukungan 9,1 Persen.
Pada bulan Mei, Ganjar Pranowo mengalami peningkatan sebanyak 2,7 persen menjadi 11,8 persen.
Tak hanya Ganjar Pranowo, namun Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil pun demikian.
Elektabilitas Ridwan Kamil disebutkan mengalami peningkatan sebanyak 3,9 persen menjadi 7,7 persen pada bulan Mei.
"Dukungan kepada Ganjar Pranowo dan Ridwan Kamil kini cenderung meningkat dibandingkan temuan Februari lalu," tulis temuan survei tersebut.
Seiring meningkatnya dukungan untuk Ganjar Pranowo dan Ridwan Kamil, elektabilitas beberapa tokoh politik justru dikabarkan menurun.
Diantaranya adalah elektabilitas dari Ketua Umum partai Gerindra, Prabowo Subianto dan Gubernur Anies baswedan.
Jika sebelumnya Prabowo Subianto menduduki elektabilitas 22,2 persen kini menurun drastis menjadi 14,1 persen.
Kondisi Serupa juga dialami oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Semula elektabilitas Anies Baswedan disebutkan mencapai 12,1 persen, namun saat ini tinggal 10,4 persen.
Tak jauh berbeda dengan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno.
Kini elektabilitasnya Sandiaga Uno tinggal 6 persen dari data sebelumnya yang disebutkan 9,5 persen.
Kendati demikian dari survei tersebut, ada tokoh yang cukup dominan untuk bisa maju di pemilihan presiden tahun 2024 mendatang.
Mengutip dari Tribunnews, dari survei tersebut menjadikan nama Ganjar Pranowo digadang-gadang dominan menjadi kandidat capres 2024 mendatang.
Sebab elektabilitas Ganjar Pranowo disebutkan menduduki posisi tertinggi nomor dua di bawah Prabowo Subianto.
(*)
Source | : | Kompas.com,Tribunnews |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |