Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Sara Wijayanto ternyata mempunyai masa lalu yang sangat kelam.
Dia merupakan pecandu narkoba sejak masih dalam usia remaja.
Berbagai macam jenis narkoba sudah pernah dia cicipi.
"Aku masih remaja, aku itu mulai menggunakan narkoba umur 16 atau 17 tahun. Mulai dari heroin, sabu, ekstasi, kokain," kata Sara Wijayanto di YouTube bersama Dedy Corbuzier, Kamis (11/6/2020).
Sara Wijayanto mengatakan awal dia menggunakan narkoba lantaran terbawa lingkungan yang tidak sehat.
Setelah itu, Sara menyicipi heroin dengan cara disuntik saat masih duduk di bangku SMA.
"Lingkungan, aku dulu memang di tahun 90-an hampir semua pakai, dulu lagi marak heroin ada yang isap ada yang suntik,"
"Separah itu aku sampai suntik dan itu aku SMA," tutup Sara Wijayanto.
(*)
Innalillahi, Ayah Jessica Iskandar Meninggal Dunia, Istri Vincent Verhaag Tulis Pesan Pilu
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Nurul Nareswari |