Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang selalu mencuri perhatian.
Kisah kehidupan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang menjadi berita favorit publik.
Menjadi salah satu artis papan atas membuat berita Raffi Ahmad dan Nagita Slavina selalu mondar-mandir di layar kaca.
Walau gelar playboy selalu melekat dalam sosok Raffi, hal ini tak membuatnya gagal mendapatkan hati seorang Nagita.
Perjalanan cinta seorang Raffi memang tidaklah semulus perjalanan kariernya.
Ia dikenal sangat sering bergonta-ganti pasangan ketika sebelum menikah dulu.
Baca Juga: Siapkan Tabungan di Akhirat, Raffi Ahmad Ungkap Keinginan untuk Bangun Panti Sosial
Selalu berhasil menggaet banyak wanita cantik dari berbagai kalangan, Raffi pun sempat dijuluki Don Juan Tanah Air.
Kini setelah menikah gelar dan sebutan tersebut nampaknya tidak mudah untuk dilepas oleh ayah satu anak ini.
Meski dulu senang bermain api hingga mampu gandeng banyak wanita cantik sekali jalan, hingga banyak yang menyangka bahwa rumah tangganya dengan Nagita hanya akan bertahan sebentar saja.
Anggapan tersebut pun dipatahkan oleh Raffi setelah kini telah memasuki usia ke lima tahun pernikahannya.
Hal ini diakuinya pada Melaney Ricardo yang videonya diunggah ke Youtube pada Jumat (12/6/2020).
"Tapi menurut lo apa yang bisa membuat lo bertahan 5 tahun menikah?" tanya Melaney.
Raffi pun menjawab dengan yakin bahwa sebenarnya, prinsipnya menikah hanya untuk satu kali saja seumur hidupnya.
Tidak ada kata perpisahan atau perceraian dalam kamus Raffi".
"Karena gue yakin, kalau gue menikah, bukannya gue takabur. Kalau gue nikah, ya udah sekali seumur hidup," jawab Raffi.
Oleh sebab itu, Raffi cenderung mengatakan semuanya dengan jujur dan blak-blakan pada Nagita.
"Makanya itu, gue percaya sama istri gue. Mendingan dia tahu buruk-buruknya gue," sambungnya.
Karena jika Nagita tidak bahagia bersamanya hingga kini, tidak mungkin rumah tangga mereka bisa bertahan hingga detik ini.
Baca Juga: Nikita Mirzani Sindir Giveaway Sponsoran dari Youtuber, Raffi Ahmad: Semua dari Duit Gue Sendiri..
"Kalau misalnya Gigi (Nagita) nggak bahagia sama gue, dia pasti udah akan meninggalkan gue," tuturnya.
(*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Maria Novika Diah Siswari |
Editor | : | Deshinta Nindya A |