Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A
Grid.ID - Kasus Yang Hyun Suk sepertinya terus bergulir.
Pemimpin dari salah satu 3 gensi terbesar Korea Selatan, YG Entertainment itu terlibat dalam kasus perjudian.
Ya, kasus perjudian Yang Hyun Suk terungkap setelah kasus Burning Sun meledak.
Baca Juga: Gantikan Yang Hyun Suk, Inilah Sosok Bos Baru YG Entertainment
Dilansir dari Soompi, pada Minggu (14/6/2020), departemen urusan kriminal Kantor Kejaksaan Distrik Barat Seoul mengungkapkan bahwa mereka telah mengajukan permintaan ke pengadilan pada tanggal 26 Mei untuk sebuah ringkasan putusan tentang Yang Hyun Suk.
Dalam surat dakwaan singkat, pengadilan menjatuhkan denda atau hukuman kepada terdakwa tanpa pengadilan formal.
Kecuali jika terdakwa atau pengadilan menyatakan perlunya persidangan, hukumannya dikonfirmasi.
Baca Juga: Lee Seung Hoon WINNER Ikut Terseret Kasus Narkoba, YG Entertainment Beri Klarifikasi
Yang Hyun Suk telah dituntut atas tuduhan perjudian.
Perjudian ini dilakukan saat ia berada di Las Vegas, Amerika Serikat selama tujuh kali antara Juli 2015 dan Januari 2019.
Laporan menyatakan perjudian Yang Hyun Suk menghabiskan total Rp 19 triliun.
Baca Juga: Terlibat Skandal Narkoba, Han Seo Hee Akui Diancam Bos YG Jika Beberkan Detail Soal eks iKON B.I
Perjudian ini dilakukan bersama empat orang lainnya.
Sebuah sumber dari jaksa menjelaskan, "Mempertimbangkan preseden yudisial tentang perjudian kebiasaan dan berapa kali (Yang Hyun Suk) berjudi, kami memutuskan bahwa tuduhan perjudian kebiasaan tidak berlaku."
Mereka menambahkan, "Kami tidak dapat mengungkapkan jumlah denda yang kami minta."
Baca Juga: Kalahkan Girl's Generation, TWICE Jadi Girl Grup dengan Penghargaan Music Show Terbanyak!
Yang Hyun Suk dan Seungri juga dituduh telah melakukan praktik ilegal untuk transaksi valuta asing.
Kasus Yang Hyun Suk juga telah diteruskan ke jakasa penuntut bersama Seungri dengan non-dakwaan mengenai tuduhan melanggar Undang-Undang Transaksi Valuta Asing.
Seungri, yang juga didakwa karena kebiasaan judi, saat ini tengah menjalankan wajib militer.
Persidangannya akan diadakan di pengadilan militer.
(*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |