Grid.ID - Kehidupan percintaan komedian Sule memang tak pernah luput dari sorotan publik.
Bagaimana tidak, setelah resmi menjadi duda, Sule dikabarkan mendekati wanita-wanita muda.
Bahkan, Sule juga dikabarkan sempat dekat dengan beberapa artis Tanah Air.
Dikutip dari Wartakotalive, Sule sempat berpacaran dengan artis muda bernama Naomi Zaskia.
Sule dan Zaskia pun sudah mengakui bahwa mereka memang berpacaran.
Di beberapa kesempatan, Sule bahkan terlihat menghabiskan waktu bersama dengan Naomi.
Setelah putus dari Naomi, Sule dikabarkan dekat dengan penyanyi pop asal Malaysia, Baby Shima.
Saat dimintai keterangan, Baby mengaku tak berpacaran hanya, 'teman tapi mesra' dengan Sule.
Namun, Sule dan Baby tak terlihat lagi dekat sekarang.
Setelah itu, Sule dikabarkan dekat dengan pramugari dan segera akan melangsungkan pernikahan.
Namun sayang, rencana pernikahan itu kembali kandas.
Pihak Sule pun enggan memberikan alasan mengapa pernikahan mereka dibatalkan.
Lataran sempat gagal dalam pernikahan, Sule nampaknya merupakan sosok yang tak ingin main-main dalam mencari istri.
Apalagi, Sule merupakan seorang ayah yang memiliki empat anak.
Dalam beberapa kesempatan, komedian ini sempat blak-blakan mengungkap ke Anang Hermansyah bahwa ia menginginkan istri seperti Ashanty.
Dalam kanal YouTube The Hermansyah A6, Sabtu (13/6/2020), Sule blak-blakan sudah memiliki calon istri.
Anang Hermansyah pun penasaran apakah calon istri Sule kali ini memiliki usia yang jauh berbeda.
"Istrinya muda, beda berapa tahun coba?" tanya Anang.
Sule pun menjawab bahwa calon istrinya kali ini bukanlah anak muda.
"Enggak," jawab Sule.
Mengingat masa lalu Sule, Anang pun memuji kemampuan Sule dalam menggaet hati wanita.
"Ilmunya ketinggian," ucap Anang.
Anang juga mengungkap bahwa Sule memiliki ilmu yang tinggi dalam bidang otomotif yang biasanya digilai oleh kaum hawa.
Anang bahkan menantang Sule agar menyetir dengan mata tertutup.
Sule pun enggan melakukannya lantaran tak berani.
"Mas Anang jangan gitu, enggak ada yang bisa melebihi ilmu itu selain Allah SWT," ucap Sule.
"Saya itu enggak punya apa-apa," tambahnya.
Namun, suami Ashaty ini tetap tak percaya lantaran Sule memiliki mobil Mustang yang super mahal.
"Enggak punya apa-apa tapi punya Mustang," sindir Anang.
Artikel ini telah tayang di Grid Fame dengan judul, Pacari Banyak Wanita Muda Cantik Setelah Jadi Duda, Anang Hermansyah Bongkar Rahasia Sule Menggaet Wanita: 'Enggak Punya Apa-apa, Tapi...'
(*)
Source | : | Grid Fame |
Penulis | : | None |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |