Grid.ID - Biduk rumah tangga yang dijalani Krisdayanti dan Raul Lemos memang tak pernah luput dari sorotan.
Usai belakang terlibat konflik dengan Aurel dan Azriel Hermansyah hingga saling sindir di media sosial, kini masa lalu Krisdayanti dengan Raul juga kembali mencuat.
Seperti yang sudah diketahui, sebelum resmi menikah dengan Raul Lemos, KD sapaan akrab Krisdayanti memang disebut sudah berselingkuh di belakang Anang Hermansyah.
Bahkan gegara hal tersebut biduk rumah tangga yang dijalaninya dengan Anang berakhir di meja perceraian.
Tak cuma itu, perjalanan cintanya untuk melenggang ke pelaminan bareng Raul juga sempat mengalami lika-liku dan penuh drama.
Melansir dari Kompas.com dalam berita yang diterbitkan 12 April 2010 silam, KD saat itu juga dianggap sebagai orang ketiga yang menyebabkan Raul berpisah ari mantan istrinya, Sechah Sagran alias Silvalay Noor Athalia.
Tak tanggung-tanggung, konflik bahkan semakin memanas dan ikut menyeret nama Yuni Shara yang merupakan kakak kandung KD.
Saat itu, Yuni bahkan berani menyebut Sechah Sagran hanya menikah siri dengan Raul.
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | YouTube,Nova,Kompas |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |