Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Masih ingat kado berisi tengkorak yang terjadi sepekan lalu?
Ya, HR atau seorang pengusaha asal Bertais, Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), kini kembali mengalami syok.
Pasalnya setelah kejadian yang menimpanya pekan lalu, kini HR kembali menerima paket misterius.
Seperti dikutip dari artikel Grid.ID sebelumnya, HR mengaku telah mendapatkan kado tersebut tanpa disertai nama pengirim melalui pengemudi ojol.
Setelah sepekan berlalu, HR lagi-lagi dikejutkan dengan hal yang lebih misterius.
Mengutip informasi terbaru dari Kompas.com pada Sabtu (20/6/2020), HR lagi-lagi diteror dengan barang-barang mistis dari seseorang yang belum dapat diidentifikasi.
Kasat Reskrim Polres Mataram AKP Kadek Adi Budi Astawa membenarkan teror lanjutan yang diterima oleh HR.
"Jadi sepekan setelah dia terima teror tengkorak itu, yang bersangkutan mengabarkan lagi kalau dia temukan kain kafan membentang di tempat usahanya," kata Kadek Adi di Mataram.
Di atas kain kafan yang membentang itu, HR mengaku menemukan paku dan kembang yang ditabur di atasnya.
Kepada AKP Kadek Adi, korban mengaku sempat menyaksikan pelaku yang tengah melakukan tindakan tersebut.
Namun sayang, saat dilakukan pengejaran, korban tak berhasil menangkap dan menyaksikan wajah pelaku.
"Katanya orangnya itu datang pakai helm, tapi itu pun dia lihat sepintas," ujarnya.
Polres Mataram mengaku akan mendalami kasus tersebut karena hal ini masuk dalam kategori mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat.
Semantara itu, polisi masih menggali keterangan dari sejumlah pihak dan saksi yang bersangkutan.
Tak hanya itu, polisi juga masih melakukan pencarian terhadap pengemudi ojol yang sepekan lalu mengantarkan paket berisi tengkorak.
Kadek menyebutkan jika perbuatan ini terbukti, pelaku akan dijerat dengan pasal 335 KUHP tentang Perbuatan Tidak Menyenangkan.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Deshinta Nindya A |