Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A
Grid.ID - Dita Karang menjadi anggota Girlgrup Kpop pertama asal Indonesia.
Dita Karang bergabung dnegan Vine Entertainment untuk debut bersama Secret Number.
Kehadiran Dita Karang dalam girlgrup tersebut membawa nuansa baru bagi member lain yang berasal dari negara berbeda.
Seringkali Dita Karang menularkan budaya Indonesia kepada anggota lain, bahkan mengajarkan mereka bahasa Indonesia.
Menurut Dita Karang, member Secret Number yang paling giat belajar bahasa Indonesia adalah Jinny.
Hal tersebut terungkap dalam channel Youtube KBS World Indonesia.
“Setiap hari Kak Dita ajarin aku bahasa Indonesia,” ujar Jinny dalam bahasa Indonesia.
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |