Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Rumah tangga pesulap Limbad dengan istri keduanya, Benazir Endang, telah diputus pengadilan.
Benazir Endang mengajukan gugatan cerai pada 19 Januari 2020.
Kini majelis hakim telah memenuhi keinginan Benazir Endang untuk berpisah dengan Limbad.
Melalui kuasa hukum Endang Benazir, Amri Luzarfi kabar perceraian Limbad disampaikan.
"Gugatan perceraian kami dikabulkan oleh majelis ya seluruhnya," kata Amri kepada wartawan, Kamis (25/6/2020).
"Jadi amar putusannya belum diberikan tapi sudah dibacakan bahwa gugatan kami diberikan semuanya," sambungnya.
Amri menjelaskan bahwa pihaknya telah mengusahakan pendekatan antara Limbad dan anak serta istrinya.
Dengan maksud, agar sang mentalis bisa menerima putusan tersebut.
“Kedua, memang kami sudah melakukan pendekatan kepada master Limbad saya suruh istrinya dan anaknya Lim Bintang untuk secara baik datang ke papanya ceraikan," ucapnya lagi.
Rasanya sudah tidak ada alasan yang membuat Limbad masih bersatu dengan Benazir.
Menurut Amri, kondisi rumah tangga Limbad dan Benazir sudah jauh dari kata harmonis.
"Karena mereka sudah tidak sepaham, mereka sudah tidak sanggup lagi hidup bersama karena keadilan dianggap sudah tidak tercapai antara kedua belah pihak untuk dilindungi sebagai istri yang harus dilindungi oleh seorang suami, tetap yang bersangkutan sebagai istri tidak mendapatkan," papar Amri.
"Yang bersangkutan statusnya masih gadis sewaktu menikah dengan Master Limbad," pungkasnya.
Sebelumnya diberitakan, perceraian itu terjadi lantaran istri pertama Limbad, Susi Indrawati sering berbuat kasar kepada Benazir Endang.
Sudah tidak kuat, akhirnya Benazir memilih mengalah dengan gugat cerai Limbad.
(*)
5 Arti Mimpi Melihat Petir saat Hujan, Tak Selalu Menyeramkan, Ternyata Memiliki Makna Ini!
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |