Grid.ID - Pabrikan mobil sudah menyiapkan bahan bakar yang direkomendasikan berdasar nilai Oktan (bensin) atau Cetana (diesel) untuk setiap mobil buatan mereka.
Di sisi lain pemilik mobil menjumpai bahan bakar minyak (BBM) dengan merek, spesifikasi, dan harga yang sangat beragam.
Hal inilah yang seringkali membuat banyak dari kita bingung dalam urusan memilih bahan bakar.
Apa saja sih yang harus kita pertimbangkan saat memilih bahan bakar untuk mobil atau motor kesayangan?
Nah, buat kalian yang penasaran, gabung saja di #NGOVI (Ngobrol Virtual) terbaru dari GridOto.com dengan tema “Pakai BBM Rekomendasi Pabrikan, Untung atau Buntung?”
Webinar ini akan berlangsung pada hari Sabtu, 27 Juni 2020 pukul 16.00-17.00 WIB via aplikasi Zoom.
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |