Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Kabar duka kembali datang dari industri hiburan India.
Kali ini, dunia hiburan India harus kembali kehilangan bintangnya yakni Siya Kakkar.
Siya Kakkar dikenal sebagai salah satu bintang TikTok paling populer di India.
Gadis berusia 16 tahun itu ditemukan tak bernyawa di kediamannya di New Delhi, India, Kamis (25/6/2020).
Berdasarkan pemeriksaan polisi, Siya meninggal dunia karena bunuh diri.
"Siya meninggal dunia dengan bunuh diri di kediamannya di New Delhi pada pukul 21.00 malam pada 25 Juni."
"Ia tinggal bersama keluarganya," ujar keterangan polisi setempat dikutip dari India Today, Jumat (26/6/2020).
Pada lokasi kejadian, tidak ditemukan catatan ataupun bukti lainnya terkait penyebab Siya bunuh diri.
"Dia tinggal bersama keluarganya. Keluarganya kaget dan meminta privasi."
Source | : | IndiaToday |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Deshinta Nindya A |