Grid.ID - Ketegangan antara India dan China dipastikan jauh dari kata selesai.
Setelah bentrokan mengerikan pada tanggal 15 Juni lalu, kedua negara aktif kirimkan senjata ke wilayah tempur di pegunungan itu.
Terutama oleh China.
Dikutip dari South China Morning Post, China telah kirimkan meriam ringan khusus atau howitzer ke pegunungan Himalaya dekat dengan tempat konflik.
Howitzer tersebut didesain untuk medan berat seperti wilayah bentrokan dengan India saat ini.
Hampir kelima juridiksi militer China, atau komando teater, telah dipersenjatai dengan howitzer PCL-181 155mm.
Penerima howitzer tersebut baru-baru ini adalah pangkalan Kelompok Militer Komando Teater Selatan ke-75 di Kunming, provinsi Ynnan.
Mereka menerima howitzer ini awal bulan lalu.
Penulis | : | Intisari Online |
Editor | : | Intisari Online |