Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Pesinetron Ridho Illahi diamankan Satresnarkoba Polres Jakarta Barat terkait kasus narkoba.
Dua hari setelah diamankan, Ridho Illahi menjalani pemeriksaan rambut dan urine.
Hal tersebut diungkapkan oleh Kapolres Jakarta Barat, Audie Latuheru.
"Sekarang sedang dilakukan pemeriksaan. Baik pemeriksaan urine maupun rambut," ujar Audie Latuheru di Polres Jakarta Barat, Senin (29/6/2020).
Seperti diberitakan sebelumnya, Ridho Illahi diamankan Satresnarkoba Polres Jakarta Barat pada 27 Juni 2020.
Ridho Illahi ditangkap di kediamannya yang berlokasi di daerah Cibubur, Jakarta Pusat.
Dari penangkapan tersebut polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa sabu.
Saat diamankan, Ridho Illahi bersama dua orang teman yang berinisial NT dan S. (*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nurul Nareswari |