Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A
Grid.ID - Prilly Latuconsina mengaku kalau dirinya merupakan seorang perfeksionis.
Kendati sibuk dengan kariernya di dunia hiburan, Prilly tetap menjadi seorang mahasiswa aktif di bangku kuliahnya.
Prilly Latuconsina kini merupakan seorang mahasiswa semester 6 jurusan Hubungan Masyarakat.
Dilansir dari Youtube Luna Maya, Prilly mengaku selalu menjalankan segala hal penuh totalitas, termasuk dengan studinya.
Bahkan ia merasa harus mendapat kesempurnaan dalam nilai ujiannya.
"Dulu waktu awal-awal masuk, kalau aku dapat nilai di bawah 9, aku bisa nangis," ungkap Prilly.
Mendengar hal tersebut, Luna Maya tampak kaget sekaligus kagum pada Prilly.
Prilly Latuconsina mengungkap bahwa dirinya tidak mendapat kepuasan jika nilainya tidak sesuai keinginannya.
"Nangis, kayak, kok bisa 8 sih, kan gue udah belajar, udah usaha," terang Prilly.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |