Grid.ID - Bak tak kuasa lagi untuk bungkam, Laudya Cynthia Bella akhirnya mengaku sudah memutuskan cerai dengan Engku Emran.
Santer isu keretakan rumah tangga Bella memang sudah ada sejak akhir tahun 2019 lalu.
Bella dan Engku Emran sudah mengarungi bahtera rumah tangga selama dua tahun.
Selama dua tahun tersebutlah keduanya sama-sama mempertahankan badai yang datang menerpa rumah tangganya.
Namun, apa boleh buat Bella sendiri pun sudah tak kuasa lagi mempertahankannya.
Bella pun kini sudah tak menutupinya lagi, ia bongkar keretakan rumah tangganya dengan Engku Emran.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nakita_ID |