Grid.ID - Penyanyi Mulan Jameela kini berstatus sebagai anggota DPR RI.
Mulan Jameela bertugas di Komisi VII yang menangani bidang energi, riset, teknologi dan lingkungan hidup.
Sejak saat itu, Mulan Jameela menjadi sosok yang kritis dan aktif terhadap sesuatu yang tengah ramai diperbincangkan masyarakat.
Seperti baru-baru ini, Mulan Jameela menanggapi kabar pengenaan pajak sepeda.
Publik tengah ramai membicarakan perihal wacana pengenaan pajak sepeda.
Dikutip TribunJakarta.com dari Wartakota, Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Budi Setiyadi mengungkapkan hal itu dalam diskusi virtual akhir pekan lalu di Jakarta.
Baca Juga: Posting Foto Mulan Jameela Tanpa Hijab, Ahmad Dhani Dikritik Netizen: Rambutnya Tutupin !
"Kalau waktu saya kecil, saya mengalami sepeda disuruh bayar pajak dan sebagainya. Mungkin bisa ke sana,"
"Tapi ini sejalan revisi UU 22/2009, sudah diskusi dengan Korlantas Polri,” kata Budi Setiyadi dalam diskusi virtual di Jakarta, Jumat (26/6/2020).
Dia juga menilai penggunaan sepeda perlu diatur mengingat kegiatan bersepeda semakin marak akibat pandemi Covid-19.
"Saya terus terang, sepeda harus diatur. Apakah dengan peraturan menteri atau peraturan pemda, bupati atau gubernur," kata Dirjen Budi Setiyadi.
Mirip Lady Diana, Cantiknya Ibunda Wulan Guritno, Deana Battams yang Berdarah Inggris
Source | : | TribunJakrta.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Asri Sulistyowati |