Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Setelah 4 tahun tak bertemu akhirnya Nagita Slavina dipertemukan kembali dengan Jessica Iskandar di salah satu acara program.
Diketahui Jessica Iskandar dan Nagita Slavina sempat terlibat konflik pada 2016.
Bahkan, Gigi, sapaan akrab Nagita Slavina, sempat memblokir nomor Jessica Iskandar.
Saat dipertemukan, kabarnya Nagita enggan memeluk ibu dari El Barack itu.
Namun hal itu dibantah Nagita dalam permainan fakta atau hoaks di kanal Youtube The Sungkars Family yang diunggah baru-baru ini.
"Dipertemukan usai 4 tahun ribut, Gigi tolak dipeluk Jessica Iskandar?" kata Zaskia Sungkar sembari membacakan sebuah judul artikel dikutip Grid.ID, Selasa (7/7/2020).
Mendengar hal tersebut, Nagita langsung mengklarifikasinya.
Alasannya karena masih dalam situasi pandemi covid-19 dan mengimbau agar tidak terjadi virus.
Namun diakuinya, ia pernah bertemu dengan Jessica dalam 4 tahun kemarin.
"Waktu itu bukan tolak dipeluk kan karena covid dan sebenarnya selama empat tahun itu ketemu juga," kata Gigi.
Istri Raffi Ahmad itu memang mengakui dirinya pernah berselisih paham dengan Jessica.
Namun mereka kerap bertemu jika ada satu pekerjaan yang sama.
Baca Juga: Nagita Slavina Koleksi Tas Setara dengan Harga Dua Lamborghini
"Baik-baik saja, gue enggak pernah ribut-ribut berantem gitu. Memang waktu itu ada mungkin miscom, tapi kalau lagi kerja kan suka ketemu," tambahnya.
Berarti ini hoaks ya?" tanya Zaskia Sungkar.
"Iya hoaks," jawab Nagita.
Sebelumnya, Jessica Iskandar mengaku bahwa ia sempat berkonflik dengan Nagita selama empat tahun.
Namun seiring waktu berjalan, keduanya pun kini telah berdamai.
(*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Deshinta Nindya A |