1. Langsung dicari
Setelah viral dan membuat geram, Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman meminta agar mereka dicari.
Kabag Humas Pemko Kota Banda Aceh, Irwan saat dikonfirmasi menyebutkan kelompok pesepeda itu telah diamankan ke kantor Satpol PP-WH.
2. Diberi pembinaan
Tak hanya diamankan, mereka juga diberi pembinaan.
“Tadi mereka sudah dimintai keterangan di Kantor Satpol PP WH, terkait kenapa mengenakan pakaian yang melanggar nilai syariat Islam, kemudian mereka juga diberikan pembinaan oleh ustaz,” kata Irwan saat dihubungi, Senin (06/07/2020).
Menurut Irwan, setelah dimintai keterangan oleh petugas Satpol PP-WH dan dilakukan pembinaan dari ustadz, kelompok wanita klub pesepeda diperbolehkan kembali ke rumah masing-masing.
"Tadi sore (Senin) sudah dibolehkan kembali ke rumah masing-masing setelah dimintai keterangan dan pembinaan," lanjutnya.
3. Mengaku khilaf
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Source | : | Kompas.com,Tribunnews Maker |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |