Intisari-Online.com - Seorang pria di Chile diketahui sembunyi di septic tank, setelah menyiksa dan memperkosa sang ibu yang berusia 80 tahun.
Pelaku berusia 56 tahun, yang tidak disebutkan identitasnya, langsung ditangkap menyusul insiden memilukan yang terjadi di El Alamo.
Media lokal Chile melaporkan, si ibu 80 tahun itu langsung melapor ke polisi begitu disiksa dan diperkosa oleh anaknya sendiri.
Dilansir Daily Mirror Selasa (7/7/2020), pelaku diketahui pulang ke rumah dalam keadaan mabuk sebelum menyerang dan melecehkan ibunya sendiri.
Begitu mendapatkan laporan, polisi langsung menggelar penyelidikan dan menemukan si anak sedang bersembunyi di dalam septic tank.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Penulis | : | Muflika Nur Fuaddah |
Editor | : | Intisari Online |