Intisari-Online.com - Virus corona mengejutkan jagat raya karena kecepatan penyebarannya hingga mengubah cara manusia hidup.
Tetapi sebuah laporan baru mengatakan pandemi itu sebenarnya "sangat dapat diprediksi."
Lebih jauh, dilansir Daily Star, Rabu (8/7/2020), ada peringatan bahwa cirus-virus ini bisa hidup di udara.
Departemen Lingkungan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNEP) mengatakan munculnya SARS-CoV-2 tidak mengherankan karena praktik pertanian telah memicu lonjakan penyakit zoonosis.
Penyakit zoonosis adalah penyakit yang dapat berpindah dari hewan vertebrata ke manusia dan bertahan hidup.
SARS-CoV-2, virus korona khusus di belakang pandemi saat ini, kemungkinan berasal dari kelelawar sebelum menyebar ke manusia, yang diyakini telah terjadi di pasar basah di Wuhan di mana hewan liar dipelihara, dibunuh dan dijual.
Penulis | : | Muflika Nur Fuaddah |
Editor | : | Intisari Online |