Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari
Grid.ID - Pasangan selebriti Ringgo Agus Rahman dan Sabai Morscheck kini menikmati masa-masa menjadi orang tua.
Bahkan keduanya tak pernah melewatkan momen tumbuh kembang putranya, yakni Bjorka Dieter Morscheck.
Seperti pada postingan terbaru Ringgo Agus di media sosial miliknya.
Dilansir Grid.ID dalam akun Instagram @ringgoagus, Ringgo sangat mendukung penuh minat dan bakat buah hatinya.
Ringgo memfasilitasi alat musik untuk Bjorka Dieter Morscheck di rumahnya.
Aktor berusia 37 tahun tersebut juga ingin mendorong hobi putranya untuk berlatih secara rutin dengan les musik.
Namun karena situasi masih belum memungkinkan akibat pandemi Covid-19, Ringgo menunda keinginannya.
Source | : | |
Penulis | : | Hananda Praditasari |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |