Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Pengacara kondang Hotman Paris memang getol memberikan informasi terkait virus corona di media sosialnya belakangan ini.
Bahkan ia pun pernah membagikan berbagai tips untuk mencegah virus tersebut.
Tak hanya itu, Hotman juga sesumbar bahwa dirinya mengikuti aturan pemerintah dengan tetap diam di rumah selama pandemi belum berakhir.
Kendati demikian, Hotman tampaknya sudah berani keluar rumah dan beraktivitas seperti biasa usai pemerintah menerapkan aturan new normal.
Hal itu diketahui lantaran Hotman Paris menjadi pengacara dalam kasus korupsi Jiwasraya baru-baru ini.
Bahkan ia pun kerap memamerkan ke publik saat dirinya hendak bekerja.
Namun, baru-baru ini Hotman Paris justru menjadi sorotan publik lantaran nekat menutup telinganya demi mencegah virus corona.
Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagramnya @hotmanparisofficial pada Jumat (10/07/2020).
Dalam unggahan itu, Hotman mengunggah foto saat dirinya hendak bekerja.
Ia tampil perlente seperti biasanya dengan memakai jas dan cincin yang berderet teratur di jarinya.
Tak hanya itu, Hotman pun sampai memenuhi saku jasnya dengan sederet alat tempur corona seperti hand sanitizer, tisu, dan beberapa alat lain.
Tak tanggung-tanggung, ia bahkan sampai menutup telinganya dengan tisu.
Sementara itu, dalam keterangan foto, Hotman mengaku membawa sederet alat tempur itu lantaran di tempat sidang tempat ia bekerja terdapat banyak orang.
Sehingga potensi penyebaran virus semakin tinggi.
"Maju tempur dgn alat perang lawan Corona!! Bayangin di satu ruang sidang tertutup bisa di isi banyak orang!!" tulis pengacara berusia 60 tahun tersebut.
Mengetahui hal itu, netizen pun langsung heboh mengomentari aksi sang pengacara.
Banyak yang heran mengapa Hotman sampai menutup telinganya dan memenuhi saku jasnya dengan berbagai peralatan itu.
Baca Juga: Amanda Manopo Pose di Atas Ranjang, Komentar Billy Syahputra Jadi Sorotan
"Ya ampunnnn itu saku isi apa aja bangg," tulis akun @nurul.bilqis.3.
"Hahahah kiri kanan kantongnya penuh buat tisu, handsanitizer, dll," imbuh akun @ldmatahari
"Emang virus bisa lewat lobang telinga juga bang, sampe telinga di tutup gitu," sahut akun @iazzblacknwhite.
"Sampe kuping-kuping kudu ditutup kalo bang Hotman mah," timpal akun @ties_ahmad.
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |