Grid.ID - Pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina baru saja kedatangan tamu spesial.
Melansir tayangan kanal YouTube Rans Entertainment pada Sabtu (11/7/2020), Raffi Ahmad dan Nagita Slavina baru saja kedatangan anak keempat Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Siti Nur Azizah.
Tak sendiri, Siti Nur Azizah datang ke rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina bersama sang suami, M Rapsel Ali.
Tak hanya sekedar mampir, putri dari Wakil Presiden Ma'ruf Amin itu juga memberikan penawaran yang cukup mengagetkan.
Siti Nur Azizah menawarkan agar Raffi Ahmad menjadi pendampingnya di Pilkada 2020, Desember mendatang.
"Ini suatu kehormatan buat kita, jadi ini silaturahmi," kata Raffi Ahmad mengawali perbincangan.
"Kalau teman-teman subcribernya Rans Entertainment pasti pada tahu kalau di gambar-gambar sudah banyak wajahnya ibu (Siti Nur Azizah)," tutur Raffi Ahmad.
"Kita doakan menjadi Wali Kota Tangerang Selatan, insya Allah lancar," sambungnya.
"Aamiin, aamiin," jawab Siti Nur Azizah dan M. Rapsel Ali.
"Saya sama Pak Rapsel mau nengok Raffi, nengok Nagita, nengok Raftahar," kata Siti Nur Azizah.
"Sekalian mau nawarin Raffi mau ndak jadi wakil saya," lanjutnya.
Mendengar penawaran tersebut, Raffi dan Gigi, sapaan akrab Nagita Slavina terlihat terkejut.
Meski begitu, keduanya juga tampak antusias.
"Waduh," respon Raffi dan Gigi semringah.
"Wah ini keren, bolehlah nanti saya diajarin sama ibu," ucap Raffi.
Raffi dan Gigi lantas mengajak sang keluarga pejabat untuk duduk di ruang makan sembari menyantap makanan yang sudah disiapkan.
"Di rumah digangguin terus sama bunda (Siti Nur Azizah) 'yah, Raffi itu kan punya potensi buat jadi pemimpin'," kata M Rapsel Ali.
Mendengar perkataan M Rapsel Ali, Raffi mengaku berminat, namun tak yakin akan kemampuannya.
"Nah ini, tapi aku tuh (ragu). Ada buk keinginan, tapi apakah aku sudah siap atau belum,"
"Kan aku juga perlu belajar ibuk," ujar Raffi.
Dari kelanjutan perbincangan mereka, diketahui Raffi dan M Rapsel Ali sudah berteman selama puluhan tahun.
Keduanya kerap naik motor bersama dan saling mendukung atas karier masing-masing.
Lebih lanjut, Raffi bertanya pada netizen soal penawaran tersebut.
"Jadi gimana guys kalau menurut kalian? Komen dong apakah Raffi Ahmad sudah pantas menjadi pejabat, sudah atau belum," ungkap Raffi Ahmad.
Meski begitu, presenter asal Bandung, Jawa Barat itu mengakui dirinya memiliki niatan tersebut.
"Sebenernya hati kecil mah mau, tapi apakah akunya sudah siap atau belum ya," akui Raffi.
"Kalau begitu nanti Raffi rapat dulu sama Nagita," respon Siti Nur Azizah.
"Iya, saya rapat dulu sama istri saya," jawab Raffi mengiyakan sambil melihat ke arah istrinya.
Raffi merasa tersanjung atas tawaran dan kedatangan Siti Nur Azizah beserta suami berkenan datang ke kediamannya.
"Waduh, ini sebenernya sudah tersanjung aku,"
"Putri bapak Wakil Presiden Republik Indonesia," imbuh Raffi.
Ayah dari Rafathar itu lantas bertanya pada M Rapsel Ali perihal persiapan menjadi seorang politisi.
"Tapi bro Rapsel memang kalau kita mau menjadi seorang politisi persiapannya apa?" tanya Raffi penasaran.
"Bro ini kan sahabat aku udah kenal lama. Dulunya bro ini pengusaha, sekarang bro kan udah jadi anggota dewan, persiapannya dulu apa bro?"
"Biar aku pun kalau bisa ke sana aku mungkin perlu belajar juga," sambung Raffi.
Menjawab pertanyaan Raffi, M Rapsel Ali menyebutkan, persiapan mental merupakan hal utama jika seseorang ingin menjadi politisi.
"Ya paling utama sih persiapan mental dulu ya," jawab M Rapsel Ali.
"Mental dulu yang paling utama. Tapi kan aku masih umur segini bro. Pengalaman mungkin aku belum ada," sahut Raffi.
Mendengar jawaban Raffi, anggota dewan tersebut menyebut, masih ada anggota dewan yang umurnya jauh lebih muda dari pada Raffi.
"Di DPR malah umur 21 jadi anggota DPR," papar M Rapsel Ali sambil tertawa.
"Bupati yang muda juga ada," tambah Siti Nur Azizah.
"Paling utama juga turun langsung ke masyarakat, menyerap aspirasi apa yang menjadi kebutuhan di situ kita membantu," jelas M Rapsel Ali.
"Ini (menunjuk Nagita) menjadi ibu pejabat ini pas kayaknya ini," seloroh Raffi.
"Banyak mengikuti jejak teman-teman yang lain," ujar Siti Nur Azizah.
"Banyak teman-teman artis buk. Tapi kalau di luar itu, saya tahu bunda Siti Nur Azizah dan bro Rapsel ini kan sudah aku anggap seperti kakakku sendiri, apapun itu aku akan selalu support," pungkas Raffi Ahmad.
(*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Asri Sulistyowati |
Editor | : | Asri Sulistyowati |