Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Baru-baru ini, jagat media sosial heboh dengan penangkapan artis FTV berinisial HH lantaran tersandung kasus prostitusi online.
Artis tersebut diketahui adalah sosok yang kini tengah dekat dengan aktor Kriss Hatta, Hana Hanifah.
Dilansir dari Tribunnews.com, Hana Hanifah digerebek di sebuah hotel berbintang di kawasan Kota Medan pada Minggu (12/7/2020) malam sekira pukul 21.30 WIB.
Tak sendiri, Hana ditangkap bersama seorang pengusaha berinisial A dan pria berinisial RR yang merupakan kaki tangan muncikari yang diduga berada di Jakarta.
Tak main-main, Kapolrestabes Medan, Kombel Pol Riko Sunarko mengatakan Hana dalam kondisi tanpa busana saat digerebek oleh polisi.
"Jadi yang bersangkutan (HH) sedang tidak memakai busana, keduanya-duanya," kata Kombes Riko, Senin (13/7/2020) di Mapolrestabes Medan sebagaimana dikutip dari TribunMedan.
Baca Juga: Sebelum Diringkus Polisi Atas Kasus Dugaan Prostitusi Artis, Kriss Hatta Sempat Temui Hana Hanifa
Bahkan polisi menemukan ATM dan alat kontrasepsi dalam kamar tersebut.
Mengetahui sang teman spesial digerebek polisi, Kriss Hatta justru bikin heboh netizen.
Pasalnya, mantan suami Hilda Vitria itu mendadak mengunggah foto mesra bareng Hana Hanifah.
Baca Juga: Hana Hanifah Diduga Terlibat Kasus Prostitusi Online, Kriss Hatta: Anak Kecil Gitu!
Hal itu diketahui dari unggahannya di akun Instagram @krisshatta07 pada Senin (13/07/2020).
Dalam unggahan itu, Kriss Hatta mengunggah ulang postingan Instagram Story Hana Hanifah yang hanya dibagikan untuk teman dekat.
Dalam foto itu, Hana Hanifah tampak gelendotan mesra di bahu sang aktor sekaligus presenter tersebut.
Baca Juga: Tidak Pernah Curiga, Kriss Hatta Kaget Kekasihnya Tersangkut Kasus Prostitusi Online
Keduanya kompak mengenakan busana serba hitam dan saling melemparkan senyum sumringah.
Tak hanya itu, mereka tampak asyik sambil berdiri di samping rak yang berisi koleksi kamera dan handphone.
Dalam foto itu, terdapat tulisan 'si nyebelin' yang ditulis oleh Hana.
Sedangkan dalam keterangan foto, Kriss Hatta hanya menyematkan emoji dua tangan yang disatukan seolah tanda mendoakan.
Tak butuh waktu lama, unggahan sang presenter langsung ramai diserbu netizen.
Bukannya direspon positif, Kriss Hatta malah banjir nyinyiran netizen.
Bahkan banyak yang memperingatkan Kriss Hatta agar tak mendekati Hana Hanifah.
"Duh jangan aneh-aneh deh, jangan dongkrak tenar sama dia ka Kriss nanti nama kamu juga yang jelek hehe," tulis akun @dsyiskndr.
"Ini yang kena prostitusi online? mending cari yang lain kak, gak belajar dari pengalaman yang dulu-dulu," imbuh akun @rismadwinuraini.
"Kriss, cari istri yang cantik dan salehah. Percuma cantik tapi bisa dibeli banyak orang," sahut akun @duwiasti.
"Mbok ya belajar dari yang sudah-sudah toh. Jangan cuma dilihat dari tampilan luar yang aduhai tanpa melihat akhlaknya seperti apa," timpal akun @kiranalarasati0410.
(*)
Kronologi Ricuhnya Demo Indonesia Gelap, Para Mahasiswa Ancam Bakal Demo Lagi Jika Pemerintah Tak Lakukan ini
Source | : | Instagram,Tribunnews.com |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |